Kilau Sayap Tak Terlihat

Kalau sudah tiada, baru terasa.
Bahwa kehadirannya, sungguh berharga. 

Kutipan pertama lagu dari Bang Haji Rhoma Irama ini selalu menyentil manusia yang merasa kehilangan orang yang menjadi salah satu kepingan hidupnya. Sudah puluhan kali saya mendengar lagu ini, di radio, televisi, ponsel maupun sound system saat hajatan digelar. Saya sendiri termasuk orang yang menimati karya-karya masterpiece dari sang raja dangdut ini. Tak dipungkiri, memang benar kita akan merasa kehadiran seseorang atau bahkan benda sekalipun itu berharga jika kita sudah tidak memilikinya. Siapa yang tidak setuju dengan itu?

Rasa kehilangan hampir selalu saya rasakan, kehilangan benda, kehilangan rasa, kehilangan orang-orang yang dicnita. Terlihat berlebihan? Hahaha. Maaf, saya memang orang yang terlalu mellow, mendung, dingin, dan kelam. Saya terlalu sibuk terlihat bahagia hingga saat sedih melanda, saya akan menangis sejadinya.

Kali ini saya tidak akan menceritakan tentang kehidupan kelam saya, saya ingin menceritakan rasa kehilangan saya tentang seseorang. Saya benar-benar kehilangan sosoknya, hampir enam tahun saya mengenal pemuda asala Korea Selatan itu. Hampir enam tahun saya ditemani namanya, dimanapun.

Saya akan menceritakan tentang dia.

Kim Jonghyun






***
Sungguh berat aku rasa, kehilangan dia.
Sungguh berat aku rawsa, hidup tanpa dia.

Namanya Kim Jonghyun.
Dia lahir tanggal 8 April 1990 dan meninggalkan dunia ini tanggal 18 Desember 2017, di usianya yang ke-27 tahun. Jonghyun adalah member dari boyband (boygroup) besutan SM Entertainment Korea Selatan, SHINee. Jonghyun menempati posisi sebagai lead vocal di grup yang beranggotakan lima orang itu..

Jonghyun merupakan member yang memiliki tubuh paling mungil di SHINee, member yang paling sering kena 'bully' karena tinggi badannya itu. Hahahaha. Aku rindu saat-saat mereka bercanda didepan kamera :")

Selama aku mengenal SHINee, Jonghyun adalah sosok yang baik, pengertian, dan lucu. Jujur saja, menurutku semua member SHINee mempunyai 'kelucuan' sendiri-sendiri. Jonghyun adalah orang yang paling dekat dengan semua member, itu menurutku. Jonghyun sangat pengertian dengan mereka, dia sayang dengan member yang lain secara diam-diam.

Aku paling inget banget pas nonton variety show SHINee One Fine Day, disana Jonghyun mendoakan member-membernya. Jonghyun memang orang yang mellow. Dia itu yang paling gampang nangis, padahal dia salah satu member yang badannya kebentuk.

Jadi, kita (shawol) sering bilang kalau dia itu badan preman hati hello kittu. Seriusan, dia memang cengeng banget. His heart as soft as tofu :")

Aku pernah sedih, waktu itu kalau gak salah music bank di Jakarta tahun 2013 dan disitu Jonghyun kaya ga nyaman gitu pas perform. Huhuhu, sedih tuh kalau lihat idol performnya kurang semangat. Dulu pada bilang ada apa gitu, aku lupa. Tapi, banyak juga yang nge-tweet kalau Jonghyun gapapa. Dia udah ketawa-tawa, senyum gitu. Kan lega.

Jonghyun juga pernah cedera pas di Indonesia, itu tahun 2011 kalau gak salah.

Seinget aku, member yang sering cedera itu Jonghyun, Minho, dan Onew.

Yang paling sering menurutku sih Jonghyun.

Jonghyun pernah bikin buku di tahun 2015. Judulnya 'Skeleton Flower: Things That Have Been Released And Set Free'. Disitu isinya ke-mellow-an dia :")

Bener deh, dia memang orangnya mellow banget. And yup, because he has depression. Banyak shawol yang bilang Jonghyun memang terbuka tentang depresinya. Jujur aja, aku kurang tahu karena semenjak 2015 keatas aku kurang aktif di dunia per-kpop-an terutama SHINee karena aku lebih sering nonton drama dan baca buku. Ya, dan aku memang sedikit-sedikit mau meninggalkan dunia kpop ini. But, SHINee is still my ultimate group.

 Aku masih ngikutin comeback mereka, debut-nya Jonghyun, debut-nya Taemin, comeback-nya Jonghyun, comeback-nya Taemin. Aku masih nonton. 
Bahkan lagu ciptaan Jonghyun yang dinyanyiin sama Lee Hi, Breath. Itu lagu yang aku dengerin pas aku sedih banget karena gak lolos SBMPTN. Iya, aku nangis kejer, 2016 silam.

Itu lagu bener-bener nyayat hati karena aku lagi sedih banget. Cocok sama suasana hati aku saat itu. 

It’s okay if your breath gets short

No one is blaming you
 

You can make mistakes from time to time
 

Everyone else does too
 

If I tell you “it’s alright”
 

I know that they’re only words
 

When someone sighs
 

How can I understand
 

Such deep breaths
 

Your sigh
 

Even though I won’t be able to understand its depth, that’s okay
 

I will embrace you
 
Iya, lagunya bener-bener gambarin. Oke, Ken gapapa. Kamu gagal kali ini but it's okay. Semua orang pernah gagal. You can let out a sigh. It's not a crime to sigh. Gapapa, nangis aja dulu. Keluarin semua emosimu. Walaupun aku gatau betapa 'sakit'nya kegagalan itu, betapa sakitnya hati kamu. Tapi aku bakal meluk kamu dan membuatmu lebih nyaman. Aku tahu kamu bakal gak percaya dengan kata-kata, "It's alright" karena hati kamu sedang sakit. Tapi percayalah kedepannya akan lebih baik.

Ya kira-kira gitu deh.
Thank you, Kim Jonghyun.
You make a really-really-really great songs.
It's a healing song :")

Dan masih banyak lagu dia yang menggambarkan betapa sedih hidup itu tetapi dia juga memberikan motivasi tentang hidup. Apalagi Jonghyun jadi DJ radio di Blue Night. Aku pernah mau streaming tapi waktu itu lagi di desa jadi sinyalnya jelek. Dan, ya bisa kalian tebak. Banyak orang yang lebih lega setelah curhat dengan Jonghyun dan diberikan motivasi.

Sayangnya Jonghyun tidak menemukan motivatornya hingga dia memutuskan untuk meninggalkan dunia ini dengan caranya sendiri. Depression kill you.
So, please support the one who has depression. Don't let your ignorance make you lose them. Because, I lost mine.

(Bunuh diri bukan hal asing bagi aku, benar-benar bukan hal yang asing. I asked my religion teacher, even my religion lecturer about commited suicide. Kalau kalian (my classmates) tahu aku, sedikit perhatikan apa yang aku tanyakan. Kalian pasti gak asing tentang bunuh diri dan AKU. If you just listening a bit. Tapi disini aku gak perlu menceritakan hal lain yang membuat bunuh diri tidak asing buat aku. Yang pasti, tolong dukung mereka yang memiliki depresi dan keinginan untuk mengakhiri hidupnya sendiri.)

***
Kalau sudah tiada baru terasa 
Bahwa kehadirannya sungguh berharga

Hari ini (10 Januari 2018) aku iseng bukan akun asianfanfiction ku. Aku stalk akun aku itu, terus aku nemu ada yang ngirim 'Help petition for Kim Jonghyun'.


Aku gak pernah ngerasa ada yang ngirimin kaya gitu di dinding akun aku, terus aku buka deh.
Dan ternyata isinya begini...



Iya, aku emang gak pernah buka link itu, tapi aku inget banget.
Aku baca di netizenbuzz tentang ini, bener deh. Banyak yang jadi benci Jonghyun karena dia bilang dia support gay gitu yang intinya rainbow is okay. If you know what I mean.
Secara Korea Selatan juga negara yang 'melarang' sesama jenis. Itu hal yang taboo dan salah. Di luar agama mereka loh ya.
Terus Jonghyun juga support woman rights.
Jonghyun emang baik banget. (Terlepas aku sebagai SHAWOL)

Ngomong-ngomong tentang asianfanfic. Aku juga mau eerita kalau postingan pertamaku di asianfanfic itu ngerayain anniversary SHINee yang ke-5.
Disitu aku excited banget sebagai shawol, iya aku pertama kali ngerayain anniv-nya SHINee. Dan disitu juga tertulis aku senang karena Jonghyun bakal balik ke SHINee. Waktu itu Jonghyun habis kecelakaan mobil jadi gak bisa ikut comeback 'Why So Serious'.


***
Ku tahu rumus dunia semua harus berpisah 
Tetapi kumohon tangguhkan, tangguhkanlah 

Aku ingin cerita yang lain lagi tentang Kim Jonghyun.
Kali ini tentang Kim Jonghyun dan fans.
Jonghyun merupakan salah satu idol yang ramah dengan fans, meskipun wajah dia sangar.
Kan aku bilang, kalau his heart as soft as tofu.






Yang terakhir itu, aku baru nemu videonya kemarin-kemarin. Itu video tentang artis yang datang ke seseorang dan memberinya sebuah motivasi. Bagaimana cara artis itu istilahnya menyemangati seseorang yang sedang lelah dan depresi. Nah, Jonghyun datang dan ngebantu si mbak-mbak itu. Mbak itu kerja part time di cafe, dia jurusan bahasa indonesia. Kaget juga sih.
Jonghyun ngebantu mbaknya bersihin cafe dan bantu bikin strawberry milkshake buat mbaknya. Kemudian ngasih motivasi gitu sama mbaknya dan ngasih parfum kesukaan dia.
I was heartbreaking pas nonton itu. Nyesek lagi :(

 
Oiya, Jonghyun juga deket banget sama kakak perempuannya. Bahkan sebelum dia memutuskan untuk pergi dari dunia ini. Dia kirim pesan ke kakaknya, pesan 'bunuh diri' itu... T___T
Aku gak mau bahas ini, kalau kalian mau baca. Silahkan googling saja, banyak beritanya. Aku gak mau bahas ini. 
Saking deketnya Jonghyun sama kakaknya, bahkan banyak yang bilang mereka kaya pacaran heuheu.



***
Bukan aku mengingkari apa yang harus terjadi 
Tetapi kumohon kuatkan, kuatkanlah

Tanggal 20 Desember 2017, Jonghyun disemayamkan.

It was hard for us.
To let him go.
It was hard for me, to accept this.
Muna kalau aku bilang aku gak sedih. Muna kalau aku bilang kepergian dia tidak berpengaruh sama aku. Walaupun aku udah gak se-SHAWOL dulu. Gak se-excited dulu kalau fangirling, apalagi tentang SHINee, tapi aku sedih.
Jelas aku sedih banget waktu tahu Jonghyun udah gak ada.
Aku kaget waktu itu ada line dari temenku di grup chat, Ken Jonghyun Ken.
Aku belum buka chat-nya waktu itu karena aku kira apaans sih Jonghyun. Mau comeback atau mau apa gitu. Jadi, aku baru buka chat itu pas di kos temen.
Gila, aku mau nangis tapi gak bisa karena didepan temenku. Sebenarnya itu masih antara gak percaya sama berita itu jadi aku gak bisa nangis. I was too shocked.
Sampai hari ini pun aku masih gak nyangka kalau dia udah gak ada.

Ngomong-ngomong tadi pagi aku baca netizenbuzz, kalau SHINee bakal terus lanjut berempat. Mereka bikin surat tulis tangan, aku posting ulang yang udah di terjemahkan.
Aku tahu ini keputusan yang sulit.
When you lost your 'family', will you think that everything will be the same??
Hampir 10 tahun mereka bareng sebagai SHINee dan anniv ke-10 mereka tahun ini bakal berempat.
Perayaan kelima aku sebagai shinee world.
Lima tahun berlalu, i'm not as happy and excited as i was. But, as four member who celebrate their 10th anniversary?
Nyesek.

Tapi, aku bener-bener kesentuh sama tulisan Onew tentang kelanjutan mereka sebagai SHINee karena ibunya Jonghyun yang bilang mereka harus tetap menjadi SHINee.
Betapa legowo dan dawa ususe ibunya Jonghyun itu. Aku gak tahu kalau aku jadi ibunya Jonghyun dan ngelihat SHINee di TV berempat kemudian denger lagu SHINee tanpa suara anak laki-lakinya aku...aku gak tahu aku bakal kuat apa enggak. It was hard for her too.
Itu benar-benar sebuah apa ya, kekuatan seorang ibu.





***
Dan, aku mengakhiri ceritaku tentang Kim Jonghyun sebatas yang aku tahu.
Aku memang bukan siapa-siapanya, aku hanya seorang fans yang sedang berjalan menjauh dari dunia SHINee karena aku pikir aku sudah harus dewasa. Aku tahu dewasa dan kpop tidak berhubungan apapun. We can be adult as a kpop fan.  Jujur saja, aku tumbuh dewasa bersama kpop, bersama SHINee, bersama kdrama, bersama hiruk pikuk duniaku yang sempit ini.
Dari tulisan ini apakah aku terlihat seperi anak SMP yang sedang mencurahkan perasaannya? Aku tidak tahu, apakah ini hanya spekulasiku atau apapunlah itu namanya. Aku hanya ingin menulis tentang ini semua yang bahkan belum semua yang aku tahu sudah kutulis. Belum semuanya. Masih banyak yang belum aku tulis.
Belum lagi tentang SHINee dan Kim Jonghyun. Hubungan antar member.
Aku belum tulis semuanya.
Aku rasa untuk kali ini sudah cukup.
Mungkin di waktu nanti jika aku masih ada dan masih dapat mengelola blog ini...aku bisa bercerita tentang hubungan member SHINee dan Kim Jonghyun. Hubungan artis lain dengan Kim Jonghyun. Mungkin di lain waktu...

Oiya, untuk tambahan sedikit.
Ini waktu SMTown 2017 kemarin. Aku bener-bener nyesek lihat ini. Mereka foto berempat doang. Jonghyun jalan-jalan sendiri, padahal Jonghyun jelas lihat kalau Onew, Key, Minho dan Taemin lagi di ujung sana buat lebih deket sama shawol. Seolah-olah Jonghyun mempersilahkan mereka untuk berempat. Seolah-olah Jonghyun memberikan waktu pertama untuk SHINee foto berempat di SMTown. Ini cuma delulu ku aja. Mungkin aku terlewat baper.



 Nyesek sih pas nonton itu dan mereka cuma foto berempat. Aku ngerasa Minho dan Onew ngelihat kebelakang buat manggil Jonghyun tapi keburu Key ngebuka hape dan nyuruh selfie. Sebenarnya sih Key mau selfie sendiri, tapi mereka nimbrung. Tanpa Jonghyun.
Good luck SHINee.
Aku gak tahu kedepannya aku masih bisa berjalan bareng kalian lagi atau enggak. Mungkin saja aku hanya akan melihat mereka dari jauh, sebagai shawol.
Walau tidak se-shawol empat tahun yang lalu.
But, I was happy that I had attend you concert on 2013. Eventhough there;s no Jinki.
Iya, dan selamanya aku gak akan bisa nonton konser mereka yang berlima.
Waktu itu nonton mereka berempat karena Onew lagi sakit, benar-benar gak bisa perform.
Terus sekarang? :")

Shining SHINee, please SHINe forever.
<3



Komentar